Seruit merupakan salah
satu masakan khas daerah Lampung, masakan ini biasanya disajikan dengan
sambal tempoyak. Nah jika anda penasaran dengan masakan indonesia yang paling unik ini, silahkan anda simak selengkapnya dibawah ini.
Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat seruit :
- 500 gram Ikan Patin (bisa juga Ikan Mas)
- ½ sendok teh Garam
- 1 buah Jeruk Nipis
Bahan untuk sambal :
- 1 bungkus Terasi Udang
- 50 gram Cabai Merah Keriting
- 100 gram Tomat Ceri
- 3 butir Bawang Merah
- Garam secukupnya
- Tempoyak (Duren Fermentasi)
- 1 buah Mangga, kemudian anda iris-iris sekecil mungkin
- 1 buah Jeruk Nipis, kemudian anda peras airnya
Nah setelah anda menyiapkan semua bahan utama dan bahan untuk sambalnya, silahkan anda simak bagaimana cara membuat seruit.
Cara membuat masakan seruit :
- Pertama anda buat sambalnya terlebih dahulu, caranya yaitu anda panggang semua bahan kecuali garam, tempoyak, mangga dan jeruk nipis. Setelah matang, kemudian anda haluskan dan masukkan garam, tempoyak, potongan mangga dan air perasan jeruk nipis.
- Nah selanjutnya anda bersihkan ikan patinnya, dan anda potong-potong dalam ukuran kecil.
- Campurkan potongan ikan dengan sambal, lalu anda remas-remas dengan tangan hingga lumat dan rata.
- Sajikan dengan nikmat.
Nah seperti itulah proses pembuatan
masakan seruit yang enak dan nikmat ini, memang sedikit rumit sekali
dalam membuat sambalnya, tapi anda akan mendapatkan rasa yang pas dan
nikmat jika anda telaten dalam membuat sambalnya.